Beranda | Artikel
Khiyar Karena Ada Perbedaan Waktu Atau Persyaratannya - Kitab Zadul Mustaqni (Ustadz Dr. Erwandi Tarmizi, M.A.)
Kamis, 12 April 2018

Bersama Pemateri :
Ustadz Erwandi Tarmizi

Khiyar Karena Ada Perbedaan Waktu Atau Persyaratannya adalah kajian yang disampaikan oleh: Ustadz Dr. Erwandi Tarmizi, M.A. yang merupakan rekaman kajian kitab زاد المستقنع في اختصار المقنع atau populer dengan sebutan Kitab Zadul Mustaqni. Kitab ini merupakan kitab fiqih Madzhab Hanbali, karya Syaikh Syarifuddin Abu Naja Musa bin Ahmad Al-Hajawi rahimahullah dan merupakan ringkasan dari Kitab Al-Muqni karya Ibnu Qudamah rahimahullah. Kajian ini disampaikan pada 29 Jumadil awal 1439 H/ 22 Februari 2018 M.

Download kajian sebelumnya: Khiyar Karena Ada Perbedaan Antara Dua Orang Yang Bertransaksi – Kitab Zadul Mustaqni

Download juga Kitab Zadul Mustaqni – Format PDF di sini

Kajian Tentang Khiyar Karena Ada Perbedaan Waktu Atau Persyaratannya – Kitab Zadul Mustaqni

Bila keduanya, penjual dan pembeli berbeda tentang waktu atau persyaratannya, maka yang diterima adalah perkataan yang menafikannya.

Contoh, ketika pembeli mengatakan, “saya membeli ini dengan akad pembayaran seminggu lagi saya bayar”. Sedangkan penjual mengatakan, “saya jual kepadamu tunai”. Maka perkataan yang diterima adalah yang menafikan. Pada contoh ini yang diterima adalah perkataan penjual karena perkataannya menafikan.

Contoh lain adalah ketika ada persyaratan tambahan dalam jual beli. Seperti ketika seseorang menjual rumahnya kepada orang lain dengan harga 100jt. Tapi kemudian si penjual mengatakan, “Aku jual 100jt tapi aku syaratkan aku bisa menempatinya selama 6 bulan semenjak aku jual”. Sedangkan pembeli mengatakan, “Tidak. Aku membeli 100jt langsung saya tempati”. Maka dalam hal ini yang diterima adalah perkataan pembeli.

Bila mereka berbeda tentang barang yang dijual. Maka keduanya bersumpah dan jual beli batal. Misalnya ketika penjual mengatakan, “aku jual kepadamu mobil yang ini”. Kata si pembeli, “bukan yang ini, tapi yang ini”.

Simak penjelasan lengkap dan download MP3 kajian tentang Khiyar Karena Ada Perbedaan Waktu Atau Persyaratannya – Kitab Zadul Mustaqni


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/30764-khiyar-karena-ada-perbedaan-waktu-atau-persyaratannya-kitab-zadul-mustaqni-ustadz-dr-erwandi-tarmizi-m/